Aksi Koreografi Yang Menakjubkan Para Suporter sepakbola

Kehadiran suporter pada pertandingan sepakbola bagaikan pemain ke 12 dalam sebuah pertandingan, kehadiran mereka bertugas untuk mendukung dan memberikan semangat kepada para pemain yang bertanding dan menghancurkan mental tim lawan. Dia Tak pernah lelah, hujan dan panas mereka lalui demi memberikan dukungan untuk tim kebanggaannya, karena merekalah nyawa dari setiap pertandingan. Berbagai hal mereka berikan guna dapat memberikan dukungan, salah satu caranya lewat kreatifitas atau seni diantaranya dengan membentuk dan menampilkan atraksi koreografi yang indah dan memukau. Berikut Ini ada beberapa koreografi indah dan kreatif yang dilakukan para supporter sepakbola yang ada didunia, dan akan menjadi bentuk keindahan dari sepakbola.

1. Borussia Dortmund
     Borussia Dortmund adalah klub sepak bola di Jerman berbasis di kota Dortmund, Nordrhein-Westfalen. Tim ini bermain di Bundesliga dan termasuk salah satu klub yang paling sukses di sejarah Sepak Bola Jerman. Selain Klub tersukses di sepakbola Jerman, Dortmund juga dikenal sebaagi salah satu klub yang memiliki fans yang sangat kreatif, Fans Die Borussen kerap membuat koreografi yang indah untuk dipandang, atraksi yang menawan selalu di tampilkan suporter Borrusia Dortmund pada saat laga kandang. Salah satunya aksi di Liga Champions Eropa 2013, mereka membentuk koreografi seorang laki-laki memakai topi yang berusaha mencari sesuatu yang hilang menggunakan teropong, di bawah sosok laki-laki tersebut mereka bentangkan sebaris kalimat berbahasa Jerman yang berarti “Pada Jejak Piala Hilang”. Kemudian mereka kembali membentuk foto tengkorak saat Dortmund melawan Wolfsburg pada tahun 2011 dan menjadi salah satu koreo terbaik sepanjang masa.

2. Dinamo Bucharest
     Aksi Koreografi yang menakjubkan juga terjadi di Liga Rumania, tepatnya pertandingan antara dua klub dari kota Bucharest yaitu Dinamo Bucharest dan Steua Buchrest. Dinamo Bucharest dan Steaua Bucharest adalah dua klub legendaris di Rumania, mereka adalah rival lama yang perseteruannya tidak hanya terjadi di dalam tapi juga di luar stadion, pertemuan antara keduanya pun selalu dinantikan masing-masing suporter. Menjelang pertandingan, para pemain Dinamo Bucharest disambut alunan simponi orkestra yang di mainkan di lapangan sementara puluhan ribu supporter Dinamo Bucharest membuat koregrafi yang indah spektakuler, mereka membentuk membuat sebuah gambar anjing raksasa yang sedang memainkan bola, gambar anjing itu merupakan salah satu karakter kartun terkenal. Atraksi ini yang dilakukan supporter Dinamo Bucharest ini sebagai rasa cinta mereka kepada klub kesayangan mereka.

3. Galatasaraay

     Turki memang dikenal memiliki suporter sepakbola yang sangat fanatik dan paling berisik sehingga merekan pernah mendapatkan sanksi oleh UEFA Karena kebisingannya, selain dikenal sebagai supporter yang paling berisik, mereka juga dikenal memiliki kreatifitas dengan menampilkan antraksi koreografi yang menakjubkan pada saat laga kandang, terutama supporter Galatasaraay. Diantaranya mereka membuat gambar pelatih sepakbola yang sedang memberikan intruksi pada para pemain galatasaray itu sendiri. Kemudian pada pertandingan melawan Fenerbache, Stadion yang saat itu didominasi warna merah dan emas dan salah satu sisi stadion terdapat rangkaian bintang dan potongan dari gambar lapangan, perlahan-lahan muncul bintang dan gambar seseorang yang sedang mengibarkan bendera klub.

4. SS Lazio
     Koreografi yang menakjubkan sering terjadi di pertandingan besar atau derby antar satu kota, tak ketinggalan di derby yang satu ini, derby yang dikenal dengan Derby Della Capitale yang mempertemukan dua klub asal ibukota Italia yaitu As Roma dan Lazio. Pada pertandingan yang dilangsungkan pada 2015 lalu, beberapa jam sebelum pertandingan dimulai, suporter Lazio menampilkan dukungan penuh kepada para pemain dengan sebuah koreografi spektakuler yang dibentankang di Stadion Olimpico, Roma. Saat itu stadion telah dipenuhi dengan warna biru langit dan putih yang merupakan warna kebesaran Lazio, kemudian supporter Lazio membentuk koreografi sebuah burung elang besar berwarna kuning yang sedang mengepakkan kedua sayapnya yang menjadi ikon dari klub tersebut.

5. Legia Warsawa
     Kembalinya klub Polandia, Legia Warsawa bermain di Liga Champion Eropa 2016/2017 disambut dengan perasaan senang dan bahagia oleh suporternya karena sudah 21 tahun absen di kompetisi tertinggi di benua Eropa sejak tahun 1995/1996. Hal itu membuat suporter fanatik Legia Warsawa sangat antusias dan bersemangat mendukung klub kesayangannya untuk bertanding melawan Borussia Dortmund di laga pembuka Grup F pada 15 september 2016. Sebuah koreografi pun spesial dipersembahkan oleh para suporter Legia warsawa untuk memberikan semangat para pemain, dengan menyalakan puluhan flare atau kembang api di tribun belakang gawang serta membentuk koreografi seorang laki-laki sambil menutup sebagian mukanya yang sedang membuka kertas undian liga champions yang bertuliskan Legia Warsawa, di bawah koreografi tersebut dibentangkan tulisan “Guess Who's Back??” yang berarti “Tebak siapa yang kembali”, hal itu menandakan bahwa Legia Warsawa sudah kembali ke kasta persepakbolaan Eropa.

6. Inter Millan
     Di Negara italia memang terkenal sebagai liga dengan duel terpanas antar satu kota, salah satunya Deby Della Madonina antara Inter dan AC Millan yang sama-sama berbasis dikota Milan, Italia. Salah satu pertandingan yang menjadi perhatian pecinta sepakbola saat Derby Dela Madonina pada Mei 2012, saat itu para supporter Inter Millan membantangkan koreografi yang fantastis, para tifosi atau sebutan para pendukung fanatik Inter Milan menciptakan gambar raksasa patung Bunda Maria di gereja katedral Milan yang juga salah satu simbol dari kota Millan, dan di bagian bawah koreografi tersebut tertulis kalimat “Ti Te Dominet Milan” yang kurang lebih bermakna Anda adalah penguasa kota Milan, kalimat tersebut ditujukan untuk Inter Millan, koreografi ini seakan menjadi penegas dominasi Inter atas AC Milan di musim tersebut karena memenangkan semua laga derby. Koreografi yang fantastis tersebut membutuhkan waktu yang lama untuk dikerjakan, kurang lebih sekitar 4 bulan lamanya.

7. Al Hilal
     Sebuah pemandangan yang menarik terjadi di Leg kedua Babak Perdelapan Final Liga Champions Asia 2015 ketika klub Arab Saudi, Al Hilal menantang klub asal Iran, Persepolis di stadion King Fahd International Stadium. Suporter Al Hilal yang kerap kali menunjukkan koreografi fantastis kembali menunjukkan aksinya, kali ini sebuah Koreografi yang sangat menakjubkan tak khayal aksinya pun patut mendapat apresiasi dan pujian atas koreografi tersebut. Pada saat pertandingan baru dimulai sontak para supporter membentuk koreografi dan menampilkan salah satu karakter dalam game Mortal Kombat “Sub Zero” yang populer di era 90-an, tak sampai begitu saja mereka pun membalikkan badan sehingga koreografi Sub Zero berubah menjadi tulisan “Finish Em” yang identik dengan game tersebut, kata itu ditunjukkan untuk memberi semangat kepada para pemain Al-Ahli untuk mengalahkan Persepolis, hasilnyapun positif dimana Al-Ahli menang dan berhasil lolos ke Semi Final.

8. FC Porto
     Aksi Suporter yang membuat Koreografi yang spektakuler juga terjadi di Liga Portugal, kali ini Para Suporter FC Porto yang menyuguhkan sebuah koreografi yang menakjubkan saat FC Porto melawan Benfica. Saat itu Stadion Do Dragao yang merupakan markas dari FC Porto, dipenuhi dengan warna biru dan putih yang merupakan warna kebesaran klub tersebut, serta banyaknya bendera dengan logo FC Porto yang berkibar, dan suporter Porto melakukan atraksi koreo lapangan yang luar biasa untuk memberi dukungan kepada para pemain. Salah satu yang menarik perhatian saat para suporter FC Porto dengan sangat kompak membentuk sebuah kepala naga raksasa yang sedang bertengger di atas singgasana dengan Api yang keluar dari kedua matanya tampak menyala seperti naga yang seolah-olah hidup dengan bantuan flare dan boom smoke untuk membuat suasana lebih semarak, sungguh sebuah pertunjukan koreografi yang sangat memberikan semangat.

9. Al-Ittihad
     Sebuah pertandingan yang menarik banyak perhatian orang khususnya bagi kaum Muslim, dimana pertandingan saat itu terjadi dalam lanjutan Liga Arab Saudi antara Al Ittihad menghadapi Al- Shoalah di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, pada Februari 2015 lalu. Sebelum pertandingan dimulai seisi stadion sontak bergemuruh karena puluhan ribu penggemar Al Ittihad FC meneriakkan shalawat dan puji-pujian kepada Nabi Muhammad SAW, mereka menyanyikan ‘Tala Al Badru’ Alayna’ sebuah pujian dinyanyikan oleh para sahabat Anshar pada saat menyambut kedatangan Rasulullah Muhammad ke Madinah. Aksi mereka pun membuat banyak orang berdecak kagum dan sempat menghebohkan dunia maya saat itu, yang tak kalah menakjubkan, ribuan suporter Al-Ittihad yang memakai kostum berwarna hitam dan kuning yang merupakan warna kebesaran Al-Ittihad dan membentuk koreografi yang indah dengan membentuk tulisan Arab “Habibi Ya Rasulullah” yang bermakna “Rasulullah Kekasihku”.

10. PSS Sleman
     Diindonesia juga ada suporter yang sangat fanatik terhadap klub sepakbola serta memilik koregrafi yang menakjubkan, khususnya suporter PSS Sleman, suporter PSS Sleman dikenal dengan kreativitasnya saat mendukung PSS berlaga di Sadion Maguwoharjo, Sleman. Hebatnya suporter PSS Sleman menjadi salah satu suporter terbaik di dunia pada tahun 2016 versi media asing Copa90. Salah satu antraksi dan koreografi yang mengaggumkan saat pertandingan pembuka Piala Presiden 2017 antara PSS Sleman melawan Persipura Jayapura di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta. Saat itu suporter PSS Sleman menampilkan koreografi empat dimensi di tribun selatan, tepat di belakang gawang, mereka membuat replika raksasa burung elang Jawa, yang menjadi maskot klub tersebut, atraksi tersebut bahkan disaksikan oleh bapak Presiden Jokowi dan membuatnya takjub.
Previous
Next Post »