Pesepakbola Yang Berhasil Meraih Gelar Akademik

Sebagian besar para pesepakbola lebih memilih sepakbola ketimbang bersekolah, mereka tidak mau meneruskan pendidikan karena ingin fokus berkarier di atas lapangan sepakbola, karena sepakbola bisa menghasilkan uang dengan jumlah yang besar, serta berdampak posiif bagi kehidupan di masa yang akan datang. Namun hal itu tidak berlaku bagi beberapa bintang lapangan sepakbola ini, mereka mengaggap bahwa pendidikan itu penting, walaupun sibuk dengan kariernya di lapangan hijau, namun pendidikan tetap menjadi prioritas yang harus ditempuh, bahkan mereka tetap mampu mengimbangi aktivitasnya sebagai pesepakbola dengan statusnya sebagai mahasiswa di suatu universitas. Dan berikut ini ada beberapa para pemain dan mantan pemain sepakbola yang berhasil meraih gelar akademik ditengah kesibukannya sebagai pemain sepakbola.

             1. Glen Johnson
     Mantan bek kanan timnas Inggris ini memiliki kemampuan dalam mengirim umpan silang dan memiliki akselerasi yang baik serta mengetahui momen yang  tepat untuk menyerang pertahanan lawan. Tidak banyak yang mengira bahwa pemain yang satu tidak hanya hebat diatas lapangan sepakbola tetapi ia juga hebat di bidang matematika, salah satu bidang studi yang kerap dianggap rumit bagi para pelajar. Mantan pemain Liverpool ini mampu meraih gelar akademik setelah lulus saat kuliah di jurusan Matematika. "Saat sekolah, saya pandai matematika dan tidak memilikirkan hal lain seperti sepak bola," kata Johnson. Keluarga Johnson juga mendukung dia untuk bukan hanya sukses sebagai pesepak bola, tapi juga di bidang pendidikan. Johnson menjalani aktivitas di luar sepakbola sebagai mahasiswa kampus terbuka, kampus yang melayani pembelajaran jarak jauh bisa online atau privat.

     2. Simon Mignolet
     Penjaga Gawang Liverpool ini ternyata hebat dalam dunia akademik, saat ia Masih memebala panji Sunderlang. Tiga tahun di Tyne and Wear, Mignolet belajar banyak dari Craig Gordon (mantan kiper Sunderland) dan di sana juga, ia menghabiskan waktu luangnya untuk belajar ilmu politik di Catholic University of Leuven. Tak butuh waktu lama baginya lulus dan meraih gelar sarjana bidang Hukum dan Politik. Mignolet merupakan salah satu pesepakbola top yang cepat lulus karena ia fokus belajar di sela-sela aktivitasnya sebagai kiper The Black Cats, ia sampai harus rela membuang banyak waktu luang, terutamanya ketika pemain lain bermain, Mignolet hanya fokus untuk belajar. Selain Gelar sarjana yang dimiliki Mignolet, ia juga fasih dalam berbahasa Inggris, Prancis, Jerman, dan Belanda.

             3. Pevel Nedved
     Pemain yang satu ini merupakan salah satu legenda sepakbola Republik Ceko dan Klub Raksasa Italia, Juventus. Pemain yang berposisi sebagai gelandang ini memilki tenaga yang kuat layaknya tenaga kuda dan kecepatan yang luar biasa di atas lapangan sepakbola. Selain hebat di lapangan, Nedved juga pesepakbola yang mementingkan pendidikan. Pemain terbaik eropa di tahun 2003 ini menghabiskan masa mudanya dengan berlatih sepakbola dan kuliah, Nedved adalah salah satu dari sekian banyak pemain sepakbola yang punya pikiran kedepan dan menganggap Pendidikan itu sangat penting. Dia sadar bahwa profesi sebagai pemain bola belum tentu bisa menjamin kehidupan dimasa yang akan datang. Nedved dikenal sebagai ahli matematika, saat masih aktif bermain bersama Juventus, dia berhasil meraih gelar diploma di bidang statistik.

             4. Socrates
     Brasil pernah melahirkan pesepakbola hebat kelas dunia bernama Brasileiro Sampaio de Souza atau bisa dikenal Socrates. Gelandang andalan Brazil tahun 1980-an ini merupakan pesepakbola paling jenius sepanjang masa, sampai saat ini belum ada pesepakbola yang mampu menandingi pencapaiannya. Kepintaran dan Kecerdasan Socrates ternyata tidak hanya di lapangan hijau saja, melainkan juga di dunia akademik. Socrates merupakan seorang lulusan Universitas Faculdade de Medicina de Ribeiro Preto, dan mendapatkan gelar Dokter saat masih aktif bermain sepakbola, setelah pensiun dari sepakbola, dia mengambil gelar Ph.D dibidang filsafat di Ribeirao Preto. Selain itu Socrates juga aktif berpolitik dan masuk organisasi “Corinthias Democrac”, Organisasi yang mendukung tegaknya demokrasi dan menentang pemerintahan militer di negaranya.

             5. Giorgio Chiellini
     Chiellini merupakan seorang pemain belakang yang dikenal hebat, tangguh dan tanpa kompromi saat membela klub dan timnas Italia, namun Chiellini tidak hanya hebat di bidang sepakbola, dia ternyata juga cerdas dibidang akademik. Pemain 32 tahun ini lulus SMA dengan nilai tertinggi dan melanjutkannya ke Universitas Pisa, Italia, saat itu ia masih berseragam Livorno dan lulus sebagai Sarjana (S1). Saat Chiellini memutuskan hengkang ke Juventus, dia pun melanjutkan pendidikan S2-nya di Universitas Manajemen dan Ekonomi Turin dan lulus dengan gelar Magister di bidang Administrasi Bisnis pada awal April 2017 dengan predikat sangat memuaskan, uniknya tesis yang dipilih berhubungan langsung dengan klub yang dibelanya Juventus. Chiellini juga dianugerahi Graduate of The Year dari Alumni-Altec (ikatan alumni Universitas Turin).

             6. Juan Mata
     Pemain ini merupakan bagian dari Timnas Spanyol dalam meraih titel piala dunia 2010 dan Piala Euro 2012, diatas lapangan ia dikenal sebagai pemain yang cerdas dan memiliki visi yang baik dalam melihat pergerakan rekan setimnya. Tidak hanya hebat didalam lapangan hijau tapi mata juga memiliki kecerdasan dan Pendidikan yang berbeda dari pesepakbola lain. Saat Mata masih bermain di Spanyol, ia berhasil menyelesaikan kuliahnya dan mendapat gelar sarjana di jurusan jurnalistik di Universidad Politecnica de Madrid. Pada 2014 mata memutuskan pindah ke Manchaster United, di Manchester ia kembali melanjutkan pendidikannya dan berhasil lulus, uniknya mata lulus dengan memilih 2 jurusan sekaligus, yaitu marketing dan ilmu olahraga di Universitas Manchester, Ia meraih dua gelar itu di tengah kesibukannya sebagai pesepakbola profesional. Pada saat itu sistem kuliah yang diambil adalah kuliah jarak jauh, Mata hanya datang ke kampus jika ada ujian saja, materi yang dipelajari dilakukan secara online.

             7. Shaka Hislop
     Kiper legendaris Newcastle United ini terkenal sulit dijebol oleh para penyerang papan atas Liga Ingggris di pertengahan era 1990-an, kemampuanya yang pandai dalam membaca arah bola dan hebat mengantisipasi serangan lawan. Selama kariernya, Shaka Hislop pernah membela Newcastle United, West Ham United, dan Portsmouth. Tak hanya tangguh dibawah mistar gawang, ia juga dikenal sebagai sepakbola yang cerdas, dia sempat menempuh pendidikan di Washington dan meraih gelar Sarjana Teknik Mesin di Howar University. Selain itu, Hislop sempat bekerja dan menjadi salah satu kandidat astronot di NASA (Badan Antarika Amerika Seikat) bersama sejumlah ilmuwan dunia di Space Station Freedom Project. Hislop juga memiliki kontribusi yang cukup besar dalam kampanye anti rasisme di sepakbola melalui organisasi yang bernama “Show Racism The Red Card”.

             8. Yuto Nagatomo
             Pemain ini berasal dari negara Jepang, orang-orang dinegara jepang memang terkenal dengan pendidikan yang tinggi karena pendidikan sangat wajib bagi warga Jepang, begitu juga dengan Yuto Nagatomo. Ia adalah bek sayap kiri dengan kemampuan akselerasi dan umpan yang mumpuni, ia juga salah satu pemain jepang dan asia yang sukses bermain sepakbola di eropa, bahkan nagatomo sempat mengenakan ban kapten untuk klub Inter Millan. Sepakbola tak menghalanginya untuk melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi, disela-sela kesibukkannya sebagai pemain sepakbola Nagatmo tercatat sebagai pemain yang berprestasi di bidang akademik, buktinya, ia tercatat sebagai sarjana Ekonomi di Universitas doshisha Jepang dan Tak hanya itu, Nagatomo juga memiliki keahlian sebagai penulis dan telah menerbitkan dua buku ketika masih bermain untuk FC Tokyo pada kurun waktu 2007-2011.

             9. Vincent Kompany
             Pemain yang satu ini memang dikenal sebagai bek yang tangguh, keras dan sulit untuk dilewati oleh para penyerang, tidak tanggung-tanggung ia pun dipercayakan sebagai kapten Timnas Belgia dan Manchaster City. Ia dianggap salah satu bek terbaik dunia karena lugas dalam menjaga lini belakang dan bisa mencetak gol dari situasi bola mati. Meski pendapatannya sebagai pemain sepakbola setinggi langit, Kompany tidak sombong, di matanya pendidikan tetap menjadi investasi utama, sehingga orang tuanya berpesan “Jangan pernah melupakan pentingnya pendidikan, seberapa pun suksesnya kamu”. Ketika masih berusia remaja kompany menolak banyak tawaran dari klub-klub besar Eropa demi menyelesaikan studinya di Belgia, dan akhirnya ia menyelesaikan studinya dan lulus sebagai sarjana (S1) di salah satu universitas di Brussels. Ketika ia memutuskan pindah ke manchaster city, kompany masih ingin melanjutkan pendidikan ke tingkat yang lebih tinggi dan berhasil meraih gelar magister (S2) di bidang Administrasi Bisnis di Manchaster Business School.

             10. Boaz Salossa
            Di Indonesia, bumi Papua memang tak pernah berhenti untuk melahirkan generasi hebat dibidang sepak bola, kultur budaya yang sangat mencintai sepak bola menjadikan tanah Papua menjadi gudang pesebakbola handal, salah satu contohnya Boaz Salossa. Pria kelahiran Sorong ini adalah kapten klub Persipura Jayapura dan salah satu bomber tersubur yang pernah dimiliki oleh Indonesia, aksinya yang berani serta mempunyai kecepatan, kemampuan dalam mengontrol bola, dan akurasi tendangan kaki kanan dan kiri yang sama baiknya. Kehebatan Boci biasa ia disapa, ternyata tidak hanya lihai dalam menggocek bola di atas lapangan, tetapi boci juga bisa berprestasi di bidang akademik, karena Boaz lahir dari keluarga yang terpelajar. Ditengah kesibukannya sebagai pemain bola, Boci kuliah di Universitas Cendrawasih di Papua dan mengambil jurusan Ekonomi, pada 2013 lalu Boaz Berhasil Lulus dan resmi mendapatkan gelar sarjana ekonomi bersama sang kakak Ortizan Sallossa. 
Previous
Next Post »

1 komentar:

Click here for komentar
Shakira12
admin
March 28, 2019 at 5:56 PM ×

Agen BOLAVITA menyediakan permainan yang terlengkap. Termasuk juga untuk permainan Judi Bola.

Judi Bola yang disediakan yaitu 3 jenis:
♦ SBOBET / SPORTSBOOK
♦ IBC Bet
♦ 368 Bet

Dengan minimal Deposit Rp 50.000 saja sudah bisa mainkan semua permainan yang ada di dalam situsnya.

Agen BOLAVITA juga sedang mengadakan BONUS BIG MATCH 20% untuk menyambut pertandingan-pertandingan penting (Big Match) menjelang akhir Liga dan Kompetisi Eropa.

Maksimal bonus yang akan diberikan sebesar Rp 1.000.000

Daftarkan dirimu sekarang juga di www.bolavita.vip

Untuk info selanjutnya, bisa hubungi kami VIA:
BBM : BOLAVITA / D8C363CA
Whatsapp : +62812-2222-995
Livechat 24 Jam

Congrats bro Shakira12 you got PERTAMAX...! hehehehe...
Reply
avatar